Q&A Virus Corona bareng Good Doctor ⚕️ (BACA JAWABAN DOKTER DI SINI)

Parents, kan lagi rame banget ya isu soal Virus Corona. Kalo baca berita tiap hari, bikin ngeri juga. Udah gitu, banyak banget cerita yang simpang-siur tentang Virus Corona ini. ? Nah, daripada salah informasi, mending tanya dulu yuk sama ((( dr. Syanne Fonda dari Good Doctor Indonesia ))), seorang dokter medis yang udah berpengalaman 10 tahun di bidangnya. Parents bisa tanya banyak hal, mulai dari kabar burung yg beredar, gejala, sampai pencegahan. ? Sesi Ask the Expert ini akan dimulai jam 3 sore ya. Nanti pertanyaan Parents akan dijawab langsung sama dr. Syanne Fonda di postingan ini. ? [Edit: Q&A sudah selesai] Parents juga bisa coba layanan Good Doctor di GrabHealth dengan klik link ini: http://bit.ly/TAPxGoodDoctor Follow juga Instagramnya di http://www.instagram.com/gooddoctor.id.

Q&A Virus Corona bareng Good Doctor ⚕️ (BACA JAWABAN DOKTER DI SINI)
94 Tanggapan
 profile icon
Tulis tanggapan
VIP Member

Malam dok, Yang ingin saya tanyakan berkaitan dengan corona virus ini adalah: Apa yg menyebabkan wabah virus corona ini yg pasti dok? Karena banyak sekali asumsi A & B , contoh: A. Karena bocornya senjata biologis tiongkok B. Karena konsumsi makanan berasal dari hewan tak layak dimakan spt ular, kelalawar, tikus, babi, anjing dsb. Dari sumber yang paling terpercaya jawaban mana dok yg tepat? Karena Kalo untuk logika yg A masuk akal, tapi kalo yg B memunculkan pertanyaan.. kenapa baru sekarang virusnya mewabah, sedang an kegiatan konsumsi hewan liar di pasar wuhan tentu sejak lama kan dok? Kalo memang jawabannya yg B, indonesia patut siaga dong, krn ada beberapa kota yg punya pasar hewan spt wuhan tiongkok? Harus segera ditutup dong ya dok jika jawabannya yg B. Terima kasih 🙏

Baca lagi
4y ago

Iya betul Bun..

Sore dr. Syanne Saya ingin bertanya, kalo berdasarkan artikel dari kemenkes, virus corona ga menular lewat benda mati. Tapi setau saya bukankah virus itu ada masa dormansi, dia bisa tidak aktif saat berada dalam benda mati atau ga ada host cell/inangnya. Dan ketika suatu saat virus itu ketemu inang yang sesuai, dia bisa aktif lagi dan replikasi di inang tersebut. Apakah dormansi virus tidak berlaku untuk virus corona, atau saya yang salah dalam memahami istilah dormansi virus. Dan bukankah virus itu kemudian tidak diklasifikasikan sebagai makhluk hidup karna kemampuan dormansinya itu? Mohon penjelasannya. Terima kasih. Ini artikel dari kemenkes soal virus ga bisa menular lewat benda mati. http://sehatnegeriku.kemkes.go.id/baca/rilis-media/20200127/0132856/virus-corona-tak-menular-melalui-barang-maupun-pakaian/

Baca lagi
4y ago

Iya betul sekali mom :)

Hai dok salam kenal.. Senang bisa di beri kesempatan oleh admin untuk bertanya langsung di postingan ini.. Yang ingin saya tanyakan: 1. Berasal darimanakah virus corona? 2. Gejala awal seperti apa yang dirasakan orang pasien yang sudah terkana virus corona? Dan lngkah apa yang diambil jika emang terkena gejalanya? 3. Kalo orang tanpa gejala apakah bisa menyebarkan virus? Dan apakah di indonesia sendiri sudah ada yang benar benar positif virus corona ? Bisakah virus corona di tularkan lewat benda mati ? Seperti barang barang yang di impor dari china. 4. Apa langkah pencegahan supaya kita tidak terkena virus tersebut? Mengingat di berita korban yang meninggal sudah semakin banyak khususnya di kota wuhan. Terimakasih :) semoga di jawab

Baca lagi
4y ago

Halo mom, saya coba bantu jawab ya : 1. Virus corona yang saat ini ramai diperbincangkan adalah pertama kali ditemukan di Wuhan, ibu kota Provinsi Hubei, China 2. Gejala awalnya mirip gejala flu biasa yaitu demam lebih dari 38 derajat Celcius, batuk, nyeri menelan , hingga keluhan yang berat menyebabkan sesak nafas dan pneumonia Jika menemukan gejala seperti ini, segera ke fasilitas kesehatan terdekat ya.. 3. Sampai saat ini kasus di Indonesia belum ada kasus positif virus corona. Untuk penularannya sampai saat ini transmisi yang diketahui bisa dari hewan ke manusia dan manusia ke manusia, kalau untuk benda mati tidak ada pembuktiannya 4. Langkah pencegahannya : a. cuci tangan di air mengalir gunakan sabun atau hand sanitizer beralkohol b. Tutup hidung dan mulut ketika batuk/bersin (usahakan tutup dengan tisu atau lengan atas) c. Jaga jarak dengan orang yang terkena gejala flu atau pilek d. Masak daging dan telur sampai matang e. Jauhi hewan ternak f. Gunakan masker Jika membutuhkan

Sekarang worry bagt lah ya ,apalagi di kota padang ada namanya pondok cina dimana per4 dari kota padang ada tempat tinggal cina khusus orang cina (pondok cina ) kalau misalkan kalian mau ke padang pergi ke pondok cina berasa kayak di cina tau emang orang cina semua dan kehidupan pun gedung gedung dll kayak cina asli ,gimana orang padang mau usir orang cina coba mereka tinggal sejak dulu juga sini kalau misalkan keluarga cina nya pulang ke sini kek mana mai usir coba ya allah worry bgt

Baca lagi
VIP Member

Halo dok, temen anak saya yg berumur 4 tahun baru pulang dari china sehabis imlek dalam keadaan sehat. Ibu nya inisiatif menjaga anaknya di rumah selama 7 hari sebelum balik ke sekolah. Tapi ortu temen teman anak saya pada diskusi kalo 7 hari itu kurang karena di berita dan dapat info dr dokter lain kalau masa inkubasi virus korona ini maksimum 14 hari. Apakah sebaiknya kita diskusi baik2 dgn ibu anak tersebut untuk tidak ke sekolah selama 14 hari? Terima kasih dok!

Baca lagi
4y ago

Halo mom, memang sebetulnya masa inkubasi untuk penyakit ini adalah 2-14 hari. Dan untuk kasus yang mom sampaikan, sebaiknya ditanyakan pergi ke China ke daerah mana,sebab tidak semua area terjangkit virus ini. Karena penularan ini biasanya harus ada kontak yang intens dengan orang yang dicurigai terkena, atau pulang dari area yang memang terjangkit virus corona. Jadi mom jangan terlalu khawatir ya, dan biasanya kalau memang terinfeksi, sudah akan muncul gejala di hari ke 7. Tapi untuk memastikan, ada baiknya boleh periksakan ke fasilitas kesehatan terdekat. Semoga membantu Jika membutuhkan info lebih lanjut atau informasi lainnya seputar corona virus, bisa langsung klik link ini ya : http://bit.ly/TAPxGoodDoctor. Disitu mom bisa berkomunikasi dengan dokter langsung dan bisa menanyakan lebih detail tentang seputar corona virus. :)

Hallo dok mau tanya sekitar seminggu yang lalu anak saya masuk rumah sakit dengan dugaan ispa, tapi selama 1 minggu dirumah sakit anak saya hanya mendapatkan obat ambroxol. Dan juga suntikan antibiotik melalui infus + terapi uap dan sinar untuk mengeluarkan lendir. Pas saya tanya ke dokter sih tidak ada apa2, dan setelah anak saya dibolehkan pulang pun tidak ada obat tambahan lagi. Lalu apa yang harus saya lakukan dok?? Mohon pencerahannya dok

Baca lagi

Hallo Dok, Saya mau nanya apakah virus corona ini sangat berbahaya atau bisa berakibat fatal untuk para bayi dan balita yang kekebalan tubuhnya mungkin belum kuat seperti orang dewasa? Karena yang saya dapat dari berita adalah bahwa mayoritas orang yang meninggal karena virus corona ini adalah lansia dan mereka yang kekebalan tubuhnya menurun, sedangkan untuk mereka yang kekebalan tubuhnya kuat kemungkinan besar bisa sembuh. Trm kasih

Baca lagi
4y ago

Baik, terima kasih jawabannya Dok 🙏

Bagaimana cara mencegah agar tdk tertular apalg ibu hamil,sbrp parah virus tsb? dan menurut saya thermal scanner yg ada dbandara krg efektif krn masa inkubasi virua slm 14hri, bisa saja mereka bru terpapar jadi tidak ada gejala panas yg bs ddeteksi oleh alat thermal scanner dan 1 lg indonesia termasuk yg screeningnya sangat tidak ketat krn hanya melalui thermal scanner sj itu pengakuan dari org chinanya lgsg yg dtg ke indo...

Baca lagi
4y ago

Sampai saat ini virulensi nya belum dapat dipastikan karena masih dalam penyelidikan, tetapi melihat dari kasus meninggal di China sekitar 213 pasien (dari 9776 penderita), namun juga sudah banyak kasus yang sembuh. Selain thermal scanner, sebetulnya pemerintah sudah banyak melakukan upaya lainnya mom untuk mencegah, mengawasi dan mengendalikan kalau ada kasus di Indonesia. Mom tidak perlu khawatir ya, walaupun masa inkubasi 14 hari, jika tidak ada riwayat kontak langsung maka kemungkinan terjangkit memang sangat kecil. Selain itu, pemerintah sudah melakukan standarisasi di Bandara, melakukan program Komunikasi Informasi dan Edukasi ke berbagai lapisan masyarakat dan petugas kesehatan sehingga masyarakat juga bisa mengetahui perkembangannya. Jika membutuhkan info lebih lanjut atau informasi lainnya seputar corona virus, bisa langsung klik link ini ya : http://bit.ly/TAPxGoodDoctor. Disitu mom bisa berkomunikasi dengan dokter langsung dan bisa menanyakan lebih detail tentang seputar

Malam dok saya lagi flu dan batuk jadi sekrang susah buat nafas tiap malem udah periksa di dokter kandungan si katanya karna kandungan makin besar sekarang kandungan udh jln 26week..jadi parno sendiri gara gara banyak beredar informasi tntng virus corona dok..kira kira normal g sih dok saya sulit nafas karna batuk?udh 3 hari ini rasanya agak susah buat nafas..terimakasih

Baca lagi
4y ago

Makasih dokter atas sarannya jadi gak parno lagi dan makasi bunda udh ngasi tau hehe maklum hamil anak pertama jadi gmpng parno😊

TapFluencer

Hallo dok😊 Saya kemarin baca brita penularan virus corona bisa lewat mata jga ya?? Terus gejalanya kn panas,batuk pilek,sama sakit tenggorokn nah yg saya tanyakn di indonesia ini kn lg pergantian musim jdi bnyak orang yg sakit menyerupai gejala tersebut apa ada gejala yg lebih spesifik lgi dok mengenai virus corona??terimakasih dok

Baca lagi
4y ago

Baik dok terimakasih jawabannya😊